Selasa, 10 Januari 2017

SOFTWARE ATAU APLIKASI KARAOKE TERBAIK UNTUK ANDROID


 SOFTWARE ATAU APLIKASI KARAOKE TERBAIK UNTUK ANDROID


Pada kesempatan kali ini saya akan membagikan sedikit informasi yang ditujukan untuk pada penggemar music,lagu dan juga untuk orang yang mempunyai hobbi menyanyi.

Kesempatan ini adalah momen yang sangat membahagiakan bagi para singer tidak laku yang hobinya nongkrong di tempat karaokean dan akhirnya habisin duit orang tua.

Maka berhubung saya orang yang baik hati dan tidak sombong, tujuan utama saya yaitu menyelamatkan hidup kalian para pembaca agar tentram tidak dimarahin orang tua karena jatah bulanan habis di pertengahan.

Maka Dari itu dengan niat Lillahita'alla saya akan membagikan informasinya.

BERIKUT BEBERAPA SOFTWARE ATAU APLIKASI KARAOKE TERBAIK UNTUK ANDROID :

1. SING KARAOKE SMULE

belakangan ini digemparkan duet maut para pecinta musik yang menyanyi di dunia maya. fenomena ini terjadi berkat adanya aplikasi smule.

Aplikasi ini dikembangkan oleh developer dari Negeri Paman Sam Amerika Serikat bernama Smule. Sebelum meluncurkan aplikasi terbaru ini, sebenarnya Smule sudah pernah memiliki aplikasi karaoke tapi tak sesukses saat ini.

sing karaoke smule mencatat kesuksesan besar dan merajai Play Store dengan jumlah pemasangan mencapai 50 juta hingga 100 juta. Rating aplikasi ini juga bagus yakni bintang 4. Aplikasi ini bisa dipasang di android versi 4,1 atau lebih tinggi. Agar bisa menggunakan aplikasi ini untuk karaoke, kamu harus menggunakan headset dan koneksi internet yang baik. 

2. Sing Me

Sing Me adalah aplikasi karaoke Android yang juga dapat anda miliki secara gratis. Sama halnya dengan aplikasi Android diatas, terdapat fitur rekam suara dan share ke akun jejaring sosial anda. Koleksi lagu karaoke pada aplikasi ini dapat ditambah sesuai dengan keinginan dengan cara mencarinya di internet. Aplikasi ini cukup terkenal dan sudah dipakai oleh banyak orang. Seperti Red Karaoke, kamu bisa merekam, mengimpan hasil rekaman karaokemu. Tak hanya itu, kamu juga bisa membagikan hasil rekaman ke facebook. Ayo segera tambah koleksi lagu di library Sing Me dengan mencari lagu kesukaanmu diinternet. Tunggu apa lagi, download Sing Me di Google Play Store. Note: ternyata sudah berbayar

3. Red Karaoke

Yang menarik dari aplikasi Red Karaoke adalah adanya kemampuan untuk mendapatkan sumber lagu dari YouTube dan situs lainnya. Melalui tampilan antar muka yang simple, aplikasi karaoke bernama Red Karaoke ini dapat merekam suara Anda lalu ditayangkan ke dalam sumber lain seperti TV atau perangkat smartphone dan tablet lain atau sing a long bersama penyanyi aslinya.
Untuk memulai aplikasi ini, Anda diharuskan mendaftar terlebih dahulu menggunakan akun Google atau Facebook.

4. Yokee

Yang pertama adalah aplikasi karaoke Android ini gratis dari Yokee. Aplikasi Android ini memungkinkan Anda untuk bernyanyi menggunakan YouTube lalu memamerkan hasil rekaman suara anda itu kepada orang lain. Aplikasi Android Yokee Karaoke ini menyediakan katalog video musik YouTube yang cukup lengkap dan update serta mempunyai fitur rekam suara dan share Facebook.
Sama seperti Red Karaoke, aplikasi bernama Yokee ini juga sangat spesial karena dapat terhubung dengan YouTube sehingga Anda bisa bereksplorasi untuk menemukan sumber yang paling tepat. Aplikasi ini juga dapat diunduh gratis pada perangkat Android, namun Anda beberapa fitur yang harus dibayar terlebih dahulu untuk menikmatinya.

5. SingPlay: Karaoke your MP3s

Rekomendasi aplikasi karaoke terakhir adalah SingPlay: Karaoke your MP3s. Aplikasi ini dapat mengubah musik mp3 pada perangkat Android Anda ke dalam format karaoke juga teritegrasi langsung ke dalam YouTube. Selain itu, Anda pun dapat mengubah tempo, pitch, merekam dan membagikannya langsung ke orang lain melalui akun Facebook.
Melalui feedback positif yang diberikan pengguna, aplikasi karaoke ini juga gratis dan dapat ditemukan di dalam Google Play Store.

6. Star Maker

Diantara kedua aplikasi karaoke di atas, Star Maker adalah yang paling unik karena di dalamnya terdapat lirik sehingga memudahkan Anda ketika menyanyi. Tidak itu saja, Anda pun dapat merekam suara Anda langsung melalui perangkat smartphone Docomox dan tablet dilengkapi dengan wajah Anda dengan memanfaatkan kamera depan.
Aplikasi karaoke Star Maker dapat diunduh melalui Google Play Store, namun tidak semua fitur dapat Anda jalankan karena ada beberapa fitur diantaranya yang berbayar.

7. Sing Song

Aplikasi karaoke sing song juga tak kalah bagus lho. Ada tingkatan level di dalamnya. Kita bisa memilih level Easy, Medium, atau Hard untuk mengukur kemampuan kita dalam bernyanyi. Kamu pun bisa menambah lagu lagu lain yang sudah ada di dalam androidmu, walaupun Sing Song sendiri telah menyediakan beberapa lagu untuk kamu mainkan. Kamu tak akan bosan dengan aplikasi ini, sebab sing song dapat memaikan 300 lagu lebih.
8. Sing! Karaoke

Aplikasi karaoke berikut dikembangkan oleh Smule dan memiliki berbagai fitur rekaman. Ada yang akan membuat Anda seolah sedang melakukan rekaman musik di studio, ada pula efek double you yang akan membuat suara kita terasa seperti ada dua orang yang menyanyi. Asyiknya ada pula fitur duet dengan penyanyi asli sehingga bagi yang punya keinginan berduet dengan superstar aplikasi ini bisa membuat impian Anda jadi sedikit mendekati kenyataan!
9. Sing Sing Together Free  

Siapa bilang yang suka karaoke hanya orang dewasa saja? Anak-anak juga suka bernyanyi bukan? Nah, aplikasi yang satu ini sangat cocok sebagai media karaoke untuk anak-anak. Ada banyak lagu yang sesuai dinyanyikan oleh anak-anak di usia pra sekolah, dilengkapi dengan grafis 3D yang menarik. Aplikasi ini tentu bisa menjadi ajang bergembira sekaligus belajar untuk si buah hati.  

SEKIAN TERIMAKSIH
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Compare Spesifikasi Xiaomi Redmi 4 Prime VS Xiaomi Redmi Note 4

Xiaomi Redmi 4 Prime VS   Xiaomi Redmi Note 4 Merk Xiaomi Redmi 4 Prime Xiaomi Redmi Note 4 Pictures ...